More
    BerandaHukrimDugaan Korupsi Dana Operasional, Sejumlah Anggota Sat.PolĀ  PP NTT Diperiksa Jaksa

    Dugaan Korupsi Dana Operasional, Sejumlah Anggota Sat.PolĀ  PP NTT Diperiksa Jaksa

    Kupang,lensantt.com- Sejumlah Anggota Satuan Polisi Pamong Praja ( Sat Pol.PP) Provinsi NTTĀ  diperiksa Tim Intelejen Kejaksaan Tinggi Provinsi NTT..

    Pemeriksaan terhadap sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) pasa Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) NTT tersebut lantaranĀ  terjadinya dugaan Korupsi dana operasional pada Kantor Sat Pol PP Provinsi NTT.

    Terpantau, sejak beberapa hari terakhir sejumlah pegawai Sat Pol PP NTT memenuhi panggilan jaksa untuk dimintai klarifikasi terkait adanya dugaan korupsi pada dana operasional pada Kantor Sat Pol PP NTT tersebut.

    Para petugas Sat Pol PP ini, mendatangi Kantor Kejati NTT sejak pagi sekitar pukul 09 : 00 wita. Sejumlah oknum Sat Pol PP NTT ini langsung bergerak menuju lantai II bagian intelejen Kejati NTT untuk dimintai keterangan serta klarifikasi terkait adanya laporan dugaan korupsi.

    Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) NTT, Hutama Wisnu, S. H, M. H melalui Kasi Penkum dan Humas Kejati NTT, Abdul Hakim, S. H, Selasa (23/08/2022) membenarkan adanya pemeriksaan tersebut.

    ā€œIya benar. Ada pemeriksaan dari bagian intel kepada sejumlah petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) NTT soal adanya laporan dugaan korupsi disana,ā€ ungkap Abdul.

    Dikatakannya, pemanggilan itu guna dilakukan klarifikasi oleh bagian intelejen, terkait adanya laporan dugaan korupsi dana operasional pada Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) NTT.

    Menurut Abdul, saat ini pihaknya belum bisa bicara ataupun menjelaskan banyak hal terkait pemeriksaan itu, karena saat ini masih sementara dilakukan penyelidikan (Lid) oleh bagian intelejen Kejati NTT.

    Namun, lanjutnya, jika ditemukan adanya perbuatan melawan hukum dalam pengelolaan dana operasional pada Sat Pol PP NTT, maka akan diserahkan kepada bagian Tindak Pidana Khusus (Tipidsus) untuk ditindaklanjuti.

    ā€œKami belum bisa jelaskan lebih banyak karena masih penyelidikan (Lid) oleh bagian intel. Jika, sudah waktunya pasti kami umumkan ke publik,ā€ kata Abdul.(ikz/kriminal.co)

    Komentar Anda?

    Lensa NTT
    Lensa NTT
    Owner & Jurnalist LENSANTT.COM, sekretaris JMSI NTT.
    Artikulli paraprak
    Artikulli tjetƫr

    Must Read

    spot_img