More
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Indeks Berita
  • Tentang Kami
BerandaEkbisMagang, Puluhan Mahasiswa Undadri Diminta Jaga Perilaku

Magang, Puluhan Mahasiswa Undadri Diminta Jaga Perilaku

Kupang,lensantt.com- Sesuai kalender universitas pada semester 6 mahasiswa di wajibkan untuk turun ke lapangan supaya bisa mengaplikasikan ilmu yang didapat di ruang belajar.
Universitas Aryasatya Deo Muri atau yang dikenal dengan nama Unadri melepas puluhan mahasiswa magang
Universitas dibawah asuhan yayasan Soleman Radja ini punya misi yang kuat untuk menciptakan mahasiswa cerdas dan kreatif.
Dosen Unadri: Danny Tonu, SE., M.Si
Selaku  Wakil Rektor sebalum melepas para mahasiswa magang pada Sabtu, 12 April 2025 mengatakan, Magang bukan hanya mengaplikasikan ilmu tapi perilaku mahasiswa juga di uji.
” Jaga perilaku untuk Unadri,” kata dia.

Proses Magang ini lanjutnya, merupakan Progres dan konfirmasi balik, proses bekerlanjutan ilmu pengetahuan yang digelut selama dikampus.

 “Semoga proses magang ini menjadi pengalaman yang bermanfaat dan berkesan, serta membawa dampak positif dalam khazanah berpikir dan bertindak bagi para mahasiswa”.
Mahasiswa/i telah menyelesaikan proses pembekalan magang dipandu oleh narasumber yang berpengalaman sejak hari kemarin dan berakhir hari ini. Tujuan magang mahasiswa/i, antara lain: Meningkatkan keterampilan dan pengalaman kerja; Meningkatkan rasa percaya diri; Memahami permasalahan industri dan mencari solusinya; Mendapatkan informasi relevan program studi untuk perbaikan kurikulum; Memanfaatkan kesempatan untuk mempelajari berbagai keterampilan dan pengetahuan baru.
“Magang adalah upaya pengembangan pengetahuan, pembentukan keterampilan, dan peneguhan sikap yang dilakukan melalui belajar dengan berbuat (learning by doing) dan membangun landasan jati diri dan memantapkan kompetensi akademik.
Selamat berproses dalam dunia kerja, Jaga Nama Baik Kampus dimana kalian magang. Tunjukkan Disiplin dan motivasi yang tinggi terhadap apapun dan dimanapun kalian kerja. Utamakan Disiplin kerja dengan motivasi yang tinggi.(Ikz)

Komentar Anda?

Lensa NTT
Lensa NTT
Owner & Jurnalist LENSANTT.COM, sekretaris JMSI NTT.

Must Read

spot_img